Sabtu, 18 Februari 2017

ESSEN UND TRINKEN (TATA CARA MAKAN DAN MINUM DI JERMAN)

LANDESKUNDE 1
Essen und Trinken
      A. Mahlzeiten
Di Jerman terdapat 3 waktu makan utama yaitu,
a.      Das Frühstück, berlangsung antara pukul 06.00 - 10.00. Makanan yang biasa disantap adalah Kaffee atau Tee, Brot atau Brötchen, Butter, Honig, Sat, Quark, Obst, Käsew dan Wurst.
b.      Das Mittagessen, berlangsung antara pukul 12.00 – 14.00. Makanan yang biasa disantap adalah Fleisch dengan Kartoffeln dan Gemüse, Salat dan Beilagen, Mineralwasser, Saft atau Wine.
c.       Das Abendessen (Abendbrot), berlangsung antara pukul 18.00 – 20.00. Makanan yang biasa disantap adalah Brot, Butter, Käse, Wurst, Tee, Saft atau Bier.

Pada hari Minggu, antara pukul 15.00 – 17.00, keluarga di Jerman biasanya makan Kaffee atau Tee dan juga Kuchen. Untuk makan malam mereka akan makan di restaurant atau makan bersama teman – temannya di rumah.
    B. Table Manner di Jerman
a.      Tunggu semua duduk dan mendapat makanan. Di Jerman terkadang makanan 1 meja tidak datang bersamaan. Jika makanan kita datang terlebih dahulu dan kita takut makanan jadi dingin, tidak apa makan terlebih dahulu tapi ijinlah dengan sopan.
b.      Sebelum makan katakana ‘Guten Appetit’.
c.       Pegang garpu di tangan kiri dan pisau di tangan kanan.
d.      Jangan membiarkan siku menyentuh meja.
e.      Jangan letakkan garpu dan pisau kecuali untuk minum atau mengambil roti. Pisau di tangan kanan juga berguna untuk mengarahkan makanan ke garpu.
f.        Jika memakan daging jangan dipotong – potong sekaligus. Tapi potonglah kecil lalu memakannya sebelum kamu memotong lagi.
g.      Ketika berhenti dan meletakkan peralatan, atur pisau dan garpu ke sisi berlawanan dari plat.
h.      Jika anggur atau minuman disajikan, tunggu hinga semua orang memegang gelasnya, kemudian angkat gelas bersama – sama untuk bersulang. Minumlah sedikit demi sedikit. Pandang mata orang yang kita ajak bersulang ketika kita minum.
i.        Memakan memakai tangan sangta jarang dilakukan. Baahkan saat makan Pizza pun harus memakai garpu dan pisau. Tapi saat berada di outdoor grill party atau acara makan informal, tidak apa memakan beberapa makanan, seperti hamburger dan hotdog, menggunakan tangan.
j.        Letakkan serbet di pangkuan saat makan, gunakan saat diperlukan. Jika kita harus meninggalkan meja untuk beberapa alasan, letakkan serbet di samping piring, begitupun saat selesai makan.
k.       Jika selesai makan, letakkan pisau dan garpu bersandingan di piring dengan posisi arah jarum jam 5.

l.        Jangan ada sisa makanan di piring.

A.      Makanan di Jerman

1.      Wurst
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhAS28rG66JNpzGzIltyld7vupG0ZtsuKtMGaXSFKX9zwi81DIH6tlcGvieb_zJyUkCniieE-nw1_GbiN5k4D7D-ZA4VDNIhbE6q9_WB8JHSZQLdlY3ydc7Rn7qOhkuNjZ4eRAlZstHSxs/s1600/jerman+2.jpg
           
Wurst, atau sosis, merupakan makanan yang sangat dan populer di Jerman. Wurst atau sosis khas Jerman ini umumnya terbuat dari daging sapi atau daging babi. Sosis khas Jerman ini pun dapat dimasak dan disajikan dalam berbagai bentuk. Beberapa jenis hidangan sosis khas Jerman tersebut, yaitu bratwurst, currywurst, weisswurst, dan leberwurst.




-          Bratwurst
http://www.schallerweber.com/cms/wp-content/uploads/2012/02/Bratwurst.jpg









Bratwurst adalah hidangan sosis khas Jerman yang dimasak dengan cara dipanggang. Orang Indonesia barangkali akan menyebutnya sosis panggang. Umumnya, orang-orang Jerman memakannya bersama dengan kartoffelsalat atau yang juga disebut dengan salad kentang, sauerkraut, atau juga dengan spicy mustard. Sementara itu, di luar Jerman, bratwurst juga biasa disajikan bersama roti dengan topping keju maupun bawang.

-          Currywurst

Currywurst & Pommes frites.jpg

Currywurst merupakan sosis panggang yang dibubuhi saus tomat dan dicampur dengan bumbu kari. Umumnya, sosis kari ini dihidangkan dengan ukuran yang cukup panjang, yaitu sepanjang 30 sentimeter.


-          Weisswurst

http://www.schallerweber.com/cms/wp-content/uploads/2012/02/WeisswurstBockwurst.jpg

Weisswurst dibuat dari campuran daging sapi muda, otak, dan limpa.

-          Leberwurst

http://www.halberstaedter-landwurst.de/images/Leberwurst.jpg

Leberwurst dibuat dari hati sapi atau babi yang dibumbui.










-          Wurstsalat

8.jpg 







Salat dari sosis. Biasanya ada vinegar pada potongan sosisnya, ditambah bawang dan irisan keju yang memperkaya cita rasanya.
2.      Wiener Schnitzel
9.jpg
Wiener Schnitzel adalah daging yang diratakan dan kemudian dibalur dengan tepung, telur yang sudah dikocok dan remah roti dan digoreng dalam panci. Di masa lalu, schnitzel hampir selalu dibuat dari daging sapi muda tapi sekarang dapat dibuat dari semua jenis daging. Biasanya disajikan dengan kentang goreng dan irisan lemon untuk menambah rasanya meskipun secara tradisional disajikan dengan salad kentang dan ketimun.
3.      Sauerkraut

http://www.youngandraw.com/wp-content/uploads/raw-vegan-fermented-cabbage-sauerkraut.jpg

Makanan khas Jerman ini dibuat dari irisan halus kol putih yang difermentasikan. Rasanya tentu asam, namun segar dan lezat. Selain unik, sauerkraut ternyata juga sangat menyehatkan bagi tubuh karena makanan ini banyak mengandung vitamin C. Di samping itu, sauerkraut pun sangat cocok dikonsumsi ketika cuaca dingin karena makanan ini dapat meningkatkan suhu tubuh.

4.      Kartoffelsalat

http://static.chefkoch-cdn.de/ck.de/rezepte/124/124009/557393-960x720-warmer-kartoffelsalat.jpg

Kartoffelsalat, atau salad kentang, dibuat dari potongan kentang rebus yang dicampur dengan bawang bombay segar, mayonnaise, cuka, tomat, telur, dressing milk, dan daging sapi.




5.      Gulaschsuppe

http://static.chefkoch-cdn.de/ck.de/rezepte/117/117099/127891-big-deftige-gulaschsuppe.jpg

Gulaschsuppe, atau sup gulasch, adalah sup kental yang berisi daging sapi atau babi. Daging tersebut tidak dipotong seperti biasa, melainkan dicincang agak besar. Umumnya, orang-orang Jerman memakan sup ini bersama roti.

6.      Falscher Hase


http://i.ytimg.com/vi/vzFMrR4EG6E/maxresdefault.jpg

Falscher Hase berarti kelinci palsu. Meskipun dinamakan demikian, falscher hase bukan dibuat dari daging kelinci. Makanan ini sesungguhnya dibuat dari daging sapi cincang yang dicampur dengan tepung, bawang dan telur. Falscher hase dihidangkan dnegan cara diiris pipih dan dibumbui sedikit saus di atasnya. Selain itu, makanan ini juga umumnya dimakan bersama dengan kentang

7.    Kartoffelpuffer
http://www.lecker.de/media/redaktionell/leckerde/rezeptsammlungen/kartoffeln/kartoffelpuffer_1/hbv_585/kartoffelpuffer-apfel-ruebe.jpg







                                                                                                           
Kartoffelpuffer ini mirip pancake tapi terbuat dari kentang (kartoffel) yang dihaluskan, diberi tepung, telur, bawang putih dan bumbu-bumbu lainnya seperti garam dan merica. Biasanya menu ini ditemani dengan saus putih dari mayonaise.
8.      Käsespatzle

1.jpg

Spatzle adalah noodle yang terbuat dari tepung dan telur dan rata-rata buatan sendiri. Di atasnya diberi toping keju kemudian dimasukkan ke microwave sehingga kejun meleleh.

B.      Cemilan di Jerman
1.      Schwärzwalder kirschtorte

2.jpg

Schwärzwalder kirschtorte dikenal di berbagai belahan dunia dengan nama black forest. Kue yang satu ini memang sudah sangat terkenal di dunia, termasuk di Indonesia. Schwärzwalder kirschtorte merupakan kue coklat yang dilapisi krim vanilla segar dan serutan coklat, serta dihias dengan buah cherry.

2.      Apfelstrudel

3.jpg
Apfelstrudel adalah kue yang terbuat dari apel. Apfelstrudel merupakan kue tradisional Jerman. Apfelstrudel umumnya berbentuk bulat dan bertekstur lembut.

3.      Bienenstich

4.jpg

Bienenstich berarti sengatan lebah. Terkait dengan namanya, makanan manis ini memang mengandung madu. Bienenstich dibuat dari adonan manis dengan campuran krim vanilla, almond, dan madu sebagai pelapis atas adonan tersebut.

4.      Bretzel

5.jpg

Makanan khas Jerman yang satu ini berbentuk pita dan berwarna coklat dengan taburan garam kasar, biji wijen, atau biji bunga matahari di permukaannya. Roti ini dibuat dari tepung gandum dan merupakan makanan wajib dalam pesta panen yang disebut dengan Oktoberfest. Selain tepung gandum, adonan roti ini juga mengandung garam, ragi, air, dan malt. Meskipun tekstur roti ini keras, bretzel tetap digemari berkat bentuknya yang unik dan khas serta rasanya yang lezat.
5.      Lebkuchen

6.jpg

Lebkuchen adalah kue tradisional khas Jerman yang juga dikenal dengan sebutan ginger bread atau roti jahe. Kue berwarna coklat ini dibuat dari adonan tepung yang dicampur dengan madu, telur, hazelnut, walnut, badam, manisan jeruk, potongan lemon, marzipan, dan berbagai rempah, seperti kayu manis, jahe, adas manis, pimento, ketumbar, dan kapulaga.



6.      Doner Kebab

7.png
walaupun kebab ini asalnya dari Turki, tapi di Jerman kita bakal akan menemukan banyak toko kebab disana. Kebab itu sendiri terbuat dari roti jenis khusus yang diisi dengan irisan tipis daging, yang biasanya daging sapi atau ada juga ayam, selada, tomat, bawang dan mayonnaise atau saus yang terbuat dari yogurt.
C.      Minuman khas Jerman
1.      Gluhwein

10.jpg

Gluhwein ini terbuat dari anggur merah, rempah-rempah, kayu manis, kulit jeruk atau  lemon. Campuran bahan-bahan tersebut dipanaskan dan biasanya disajikan dalam cangkir.


2.      Spezi

11.jpg
Campuran cola dan orange soda ini dapat ditemukan di banyak daerah di Jerman dengan merek yang berbeda.

3.      Bier

12.gif
Bir Jerman sangat terkenal karena Oktoberfest, sebuah festival yang berbasis di Munich. Saat festival yang merayakan budaya Bavaria ini, kita dapat melihat bagaimana pentingnya bir, brass music dan makanan tradisional. Di Jerman, remaja dapat mulai minum bir di usia 16 tahun. Kalau kita beli bir botol atau kaleng di sebuah grocery store, setelah selesai minum, kita bisa mengembalikan botol atau kaleng bir tersebut untuk deposit refund.



4.      Radler

13.jpg

Merupakan bir yang dicampur dengan soda.



5.      Apfelschoerle

14.jpg

Merupakan sari buah apel dengan campuran air soda.


D.     Makanan Halal di Jerman
Ada 2 opsi untuk mendapatkan makanan halal di Jerman, yaitu
1.      Membeli makanan di Restauran Indonesia atau restoran Turki.
Berikut adalah beberapa daftar Restoran masakan halal di Jerman.

-          Restoran Nusantara di Berlin

15.jpg

-          Restoran Mabuhay di Berlin

16.jpg



-          Restoran Tuk Tuk di Berlin

17.jpg

Jika memasak sendiri, maka kita harus berbelanja. Kita bias berbelanja di supermarket atau pasar tradisional di Jerman.
Supermarket di Jerman
1.      ALDI

18.jpg









19.jpg

20.jpg

2.      EDEKA

21.jpeg



22.jpg

23.jpg

Pasar tradisional di Jerman.

Wochenmarkt (Pasar Pekan)
Bagi para pembaca yang ingin membeli berbagai bahan makanan segar seperti sayur-sayuran ataupun buah-buahan yang biasanya langsung dijual dari hasil panen para petaninya, Wochenmarkt adalah tempat belanja yang tepat. Wochenmarkt adalah salah satu pasar tradisional di Jerman yang biasanya hanya dibuka setiap satu atau dua minggu sekali. Orang-orang lokal atau yang berasal dari daerah sekitar tempat diadakannya pasar pekan tersebut biasanya banyak yang membuka stan dan menjual berbagai jenis barang, terutama bahan makanan seperti sayur-sayuran, buah-buahan, keju, ikan dan daging segar. Selain itu, terkadang ada juga stan yang menjual pakaian, sepatu dan berbagai macam bunga. Meskipun harga barang-barang di Wochenmarkt ini tidak begitu murah, namun produk-produk yang ditawarkan pada umumnya berkualitas tinggi.